Vidio Reog Ponorogo :Reog Ponorogo Web

Vidio Reog Ponorogo

Diposting oleh Unknown on Sabtu, 09 Februari 2013





Ponorogo sebagai kota budaya, yang lokasinya di Jawa Timur, memiliki budaya khas asli kelahiran ponorogo.

Bermula dari sejarah di masa lalu , sebagai bentuk ketidak senangan seorang adipati wengker Ki Ageng Kutu kepada rajanya yaitu Prabu Brawijaya yang terakhir. Ki Ageng Kutu menciptakan kesenian sindiran kondisi raja waktu itu,


Prabu Brawijaya yang dikuasai oleh isterinya dari negeri Campa yang cantik jelita , Prabu brawijaya digambarkan dengan Singo Barong dan diatasnya Dadak Merak  sebagai gambaran sang putri Campa.

Setelah berkembang dari tahun ke tahun, pertunjukan pentas reog sangat digemari oleh masyarakat Ponorogo.Setiap acara ngruat atau bersih desa Reog adalah hal yang wajib dipentaskan.


Alon-alon Ponorogo sebagai pusat kegiatan masyarakat ponorogo, yang ramai dalam 24 jam, Pentas reog selalu dinanti-nantikan oleh masyarakat. Panggung besar alon-alon Ponorogo menjadi lebih angker dengan ornament reog dan patung reognya.


Akhirnya seniman ponorogopun, menciptakan Tari Reog Ponorogo yang standart. Dengan demikian dapat dilombakan setiap tahun maupun diajarkan di sekolah=sekolah di kabupaten Ponorogo.


Inilah beberapa video yang dapat anda lihat, pentas reog di ponorogo atau didarah-daerah lainnya. Selamat menyaksikan,!!! …ini adalah budaya asli Indonesia yang harus dipertahankan,  saksikan di Vidio Reog Ponorogo


{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar